AMALIA BUNDA MEDIKA – Yayasan Amal Bunda bersama Klinik Amalia Bunda Medika, kembali gelar pemeriksaan kesehatan gratis di klinik, rabu (08/11/2023).
Kegiatan ini merupakan program Rumah Sahabat Lansia Insidental. Kegiatannya berupa penyuluhan, pelayanan kesehatan, serta pendampingan untuk para lansia.
Pelayanan pengobatan gratis meliputi cek tensi, gula darah dan kolesterol. Sebanyak 15 Lansia yang hadir dalam pengobatan tersebut.
Kegiatan menyasar kepada lansia di jl Sumbawa, gunung simping.
“Kami ingin terus meluaskan penerim manfaat agar bisa memberikan manfaat yang luas dan mengenalkan klinik amalia bunda medika kepada masyarkat.”
Yuk, bersedekah mulai Rp10.000 untuk membantu program amal bunda melalui: www.amalbunda.id/donasi. Insyaallah, menjadi pahala sedekah kebaikan untuk masyarakat yang membutuhkan.