Klinik Amalia Bunda Medika Cilacap, kembali menggelar pangobatan gratis bagi Lansia, di Desa Dondong dan Pagak, Selasa (11/07/2023).
Kegiatan layanan kesehatan ini merupakan program Rumah Sahabat Lansia Yayasan Amal Bunda, yang diadakan tiap bulan, di dua desa ini, di Desa Dondong dan Pagak,”
Baca juga: Pemeriksaan Kesehatan Untuk Relawan Lansia
Kegiatan pemeriksaan kesehatan ini, memberikan pelayanan cek tensi, gula darah, kolesterol, konsultasi dokter dan pemberian obat. Alhamdulillah Setiap bulannya, program Rumah Sahabat Lansia ini melayani lebih dari 45 orang. Selasa (11/7/2023).

Program sinergi ini diharapkan akan terus berjalan agar lansia yang sudah didampingi bisa terus memberikan progress yang baik terkait kesehatannya, karena memang status kesehatan di dua desa tersebut layak di utamakan , ditambah jauhnya akses kesehatan di lokasi tersebut.
Tim yang bertugas yakni satu dokter, Nakes dan Apoteker serta Tim dari Yayasan Amal Bunda.
Semoga kegiatan ini terus bisa berjalan dan memberikan manfaat kepada masyarakat secara luas nantinya.
1 thought on “Berikan Layanan Kesehatan di Ds Pagak dan Dondong”